Posts

Showing posts with the label Orang Tua

Perlakukan Orang Tuamu Seperti Raja

Image
Baca kalimat berikut ini pelan-pelan: - Perlakukan orangtuamu seperti raja, maka rezekimu menyerupai raja. - Di lapangan, boleh jadi jenderal. Namun ketika bertemu orangtua, jadilah prajurit. Siap taat. - Di kantor, boleh jadi direktur. Namun ketika bertemu orangtua, jadilah staf. Siap taat. - Berbakti mengundang rezeki, durhaka mengundang petaka. Dalam berbakti, Anda termasuk tipe yang mana? Tipe lebaran, tipe liburan, tipe transferan, atau tipe transparan? -       Tipe lebaran. Datang satu kali atau dua kali dalam setahun, bertemu orangtuanya. Menurutnya, itu sudah cukup untuk berbakti. Toh sering mendoakan dan sering menelepon. -       Tipe liburan. Datang sesekali bertemu orangtuanya. Ketika datang, orangtua diajaknya jalan-jalan dan senang-senang. Seperti berlibur. Setelah itu, yah selesai. Begitulah caranya berbakti. -       Tipe transferan. Bertemu orangtuanya jarang-jarang, yang penting transfer. Cukup. Toh apa-apa bisa dibeli dengan uang. Yah, transfer saja

Hakim Cium Tangan Terdakwa

Image
HAKIM CIUM TANGAN TERDAKWA   (Sebuah Pelajaran Berharga untuk orang tua / walil murid) Hakim itu mengejutkan semua orang di ruang sidang. Beliau membebaskan terdakwa kemudian meninggalkan tempat duduknya lalu turun untuk mencium tangan terdakwa. Terdakwa yang seorang guru SD itu juga terkejut dengan tindakan hakim. Namun sebelum berlarut-larut keterkejutan itu, sang hakim mengatakan, “Inilah balasan yang harus kulakukan sebagai rasa terima kasihku kepadamu, Guru.” Rupanya, terdakwa itu adalah gurunya sewaktu SD dan hingga kini ia masih mengajar SD. Ia menjadi terdakwa setelah dilaporkan oleh salah seorang wali murid, gara-gara ia memukul salah seorang siswanya. Ia tak lagi mengenali muridnya itu, namun sang hakim tahu persis bahwa pria tua yang duduk di kursi pesakitan itu adalah gurunya. Hakim yang dulu menjadi murid dari guru tsb mengerti benar, pukulan dr guru itu bukanlah kekerasan. Pukulan itu tidak menyebabkan sakit dan tidak melukai. Hanya sebuah pukulan ringan untu